Halo! saya Nolas Veta, lulusan Politeknik Negeri Jakarta untuk program studi Manajemen Keuangan. Saya baru saja menyelesaikan studi saya pada Oktober 2023 lalu. Sejak masa kuliah, saya memiliki ketertarikan dalam dunia pasar modal, yang sejalan dengan bidang studi yang saya ambil. Ketertarikan ini semakin berkembang ketika saya bergabung dengan Kelompok Studi Pasar Modal, di mana saya aktif bergabung selama kurang lebih tiga tahun.
Perjalanan saya di dunia pasar modal dimulai lebih serius pada tahun 2020. Saat itu, saya memberanikan diri untuk mulai bertransaksi di pasar modal dan mengikuti berbagai perlombaan di bidang pasar modal. Namun, pada awalnya saya merasa kurang percaya diri karena kurangnya pengetahuan yang saya miliki saat itu.
Beruntung, kampus saya memfasilitasi untuk mengikuti pelatihan Sertifikasi Regular Securities Analyst (RSA). Senang sekali saya bisa mengikuti pelatihan hingga akhirnya berhasil lulus ujian di LSPPM, dan dinyatakan kompeten. Sertifikasi ini menjadi titik balik dalam perjalanan karir saya. Saya merasa lebih percaya diri dalam berinvestasi, dan yang lebih penting, sertifikasi ini membuka peluang karir bagi saya di dunia pasar modal.
Saat ini, saya menjabat sebagai Partnership di Asosiasi Analis Efek Indonesia (AAEI). Pengetahuan dan sertifikasi yang saya miliki, telah membuka jalan bagi saya untuk berkolaborasi dengan para profesional yang tergabung dalam Asosiasi Analis Efek Indonesia, Stakeholder, emiten, maupun Asosiasi Profesi lainnya di pasar modal Indonesia.
Semangat untuk terus kejar Impian dan bangun karir gemilang dengan terus belajar dan mengasah kemampuan ya Sobat! Salam Kompeten!